Surakarta – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kelurahan Serengan, Serka Suwarno dari Koramil 03/Serengan Kodim 0735/Surakarta, melaksanakan kegiatan pemantauan perkembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di wilayah binaannya, Jumat (24/10/2025).
Kegiatan yang dimulai pukul 08.30 WIB tersebut dilakukan secara rutin setiap bulan sebagai bentuk pendampingan dan pengawasan terhadap pelaku UMKM di wilayah Kelurahan Serengan, Kecamatan Serengan, Kota Surakarta.
Dalam kesempatan tersebut, Serka Suwarno menyambangi sejumlah pelaku usaha di Jalan Adusta, Serengan, untuk melihat langsung aktivitas ekonomi warga serta mendengarkan aspirasi mereka terkait pengembangan usaha.
“Pemantauan ini dilakukan untuk memastikan pelaksanaan kegiatan UMKM berjalan dengan baik dan sesuai aturan,” ujar Serka Suwarno.
Ia menambahkan, kegiatan pengawasan tersebut juga merupakan bagian dari peran TNI dalam membantu pemerintah menjaga stabilitas ekonomi masyarakat serta meminimalisir potensi terjadinya hal-hal negatif di lingkungan sekitar.
“Saya berharap masyarakat terus semangat dalam menjalankan aktivitas usahanya, sehingga kebutuhan pokok di wilayah ini dapat terus terpenuhi dan perekonomian semakin meningkat,” tutupnya.




Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.