BATAM – Ketua Badan Kehormatan (BK) sekaligus anggota Komisi I DPRD Kota Batam, Muhammad Fadli, menerima kunjungan kerja rombongan DPRD Kabupaten Kepulauan Meranti, Provinsi Riau, Jumat (3/10/2025). Pertemuan berlangsung di ruang BK DPRD Batam dengan fokus pembahasan “Pelaksanaan Fungsi DPRD oleh Komisi I dalam Pembahasan Program Kegiatan Pemerintah Daerah di Bidang Hukum dan Pemerintahan pada APBD Tahun 2026.”

Rombongan DPRD Kepulauan Meranti dipimpin Wakil Ketua DPRD Anton Shidarta, SH, MH, didampingi Ketua Komisi I H. Muhammad Hatta, serta anggota Komisi I yakni Tengku Mohammad Nasir, Jhony, Lianita, dan Idris Sampul. Turut hadir pula Sekretaris DPRD, Ery Suhairi, S.Sos.

Dalam sambutannya, Muhammad Fadli menyampaikan apresiasi atas kunjungan tersebut. Ia menilai Batam dan Kepulauan Meranti memiliki banyak kesamaan, terutama dalam aspek distribusi kebutuhan perdagangan antarwilayah.

“Diskusi ini sangat penting karena membahas program pembangunan yang akan dituangkan dalam RAPBD 2026. Hal ini menjadi bagian dari penguatan fungsi DPRD, khususnya Komisi I, dalam bidang hukum dan pemerintahan,” ujar Fadli.

Fadli juga menambahkan bahwa DPRD bersama Pemko Batam telah menyepakati KUA/PPAS RAPBD 2026, dan saat ini pembahasan RAPBD 2026 sedang berjalan di Badan Anggaran.

Pertemuan berlangsung hangat dan produktif, dengan harapan mempererat hubungan antarparlemen daerah sekaligus menjadi sarana bertukar pengalaman dalam penyusunan kebijakan pembangunan.